Desain Arsitektur Rumah Minimalis Modern Sederhana + Tips

Membuat sebuah desain arsitektur rumah memang tidak bisa dibilang mudah. Selain denah, desain, dan bangunan yang dibuat harus kokoh, biaya yang dikeluarkan harus sepadan sehingga rumah yang dibuat bisa dikatakan memiliki nilai investasi yang tinggi. Rumah dengan desain sembarangan dan asal-asalan tentu berbeda harga dengan rumah yang didesain dengan perhitungan cermat, bukan? Di sinilah letak perbedaan antara keduanya, soal nilai investasi yang akan diberikan. Lantas, bagaimana jika Anda ingin membuat rumah Anda sendiri dengan perhitungan ala arsitektur agar nilai investasi tetap tinggi meskipun biaya yang dikeluarkan rendah? Berikut ulasannya.

Ini Dia Desain Arsitektur Rumah Minimalis Modern Sederhana + Tipsnya Untuk Anda

Desain Arsitektur Rumah Minimalis Modern Sederhana

Ekspresi

Membuat sebuah rumah tidak hanya masalah nilai investasi jangka panjang, tetapi juga bagaimana Anda menciptakan rumah sesuai dengan keinginan Anda. Ekspresikan keinginan dan kebutuhan Anda dalam perwujudan sebuah desain rumah yang minimalis. Ekspresikan diri melalui detail-detail yang ada dalam rumah minimalis, melalui perabot, desain jendela, taman, pagar, dan yang lainnya. Perhatikan juga keminimalisan desain yang Anda buat, bagaimana konsep asli dari minimalis yang santai dan sangat sederhana berperan untuk menciptakan suasana yang nyaman dalam rumah Anda.

Hindari hal-hal yang rumit

Detail bukan berarti Anda harus njlimet apalagi ribet. Detail lebih kepada pemilihan dan perhatian kepada hal-hal kecil. Sementara njlimet dan ribet identik dengan sesuatu yang rumit. Detail berarti memberikan perabot atau barang yang memang diperlukan, sementara njlimet berarti meletakkan barang yang ada tanpa memperhatikan fungsinya, bisa jadi dibutuhkan tetapi lebih banyak tidak begitu diperlukan sehingga bisa dipangkas.

Tetap alami dan sederhana

Menerapkan desain arsitektur rumah yang minimalis berarti Anda menerapkan konsep yang sederhana dan alami. Anda bisa mewujudkannya melalui sebuah rumah yang memiliki pintu dan ruang yang terbuka, dekat dengan taman (baik di depan maupun di samping dan belakang), dan atap yang bentuknya datar. Tidak banyak lekukan dan tetap sederhana serta enak dipandang. Sebaliknya, hindari struktur rumah yang curam dan akan sangat baik jika Anda menyekat ruang bagian dalam dengan panel kayu. Fungsinya, agar Anda bebas mengutak-atik dengan interior yang sekarang saat sudah mulai bosan.

Gaya

Gaya rumah bisa Anda tentukan sendiri. Jika memang ingin memberikan sentuhan unsur tradisional dalam rumah, maka tentukan dulu apakah itu senada atau bisa masuk dengan konsep yang Anda usung. Misalnya, Anda ingin rumah minimalis dengan konsep dan gaya Bali, maka pastikan bahwa tema dan konsep besar Anda mendukung. Pastikan tetap berekspresi dengan bebas dan rapi.

Jika masih bingung, Anda bisa meminta bantuan dan konsultasi dari desain arsitektur rumah di Indonesia arsitekindo.com. Anda bisa mendapatkan rumah dengan nilai investasi yang besar baik sekarang maupun 10 tahun atau lebih (yang akan datang). Anda juga tetap bisa berekspresi untuk ikut andil dalam pembuatan rumah tersebut.